Pages

Kamis, 04 Juli 2013

Opal, Sang Batu Permata Kalimaya

Opal  atau Kalimaya adalah salah satu jenis batu permata yang menarik hati banyak wanita mengingat kilauan cahayanya yang membiaskan berbagai macam warna.  Jika kita memandang ke kedalaman batu permata ini, kita akan terkagum-kagum melihat biasan warna biru, hijau, kuning, jingga dan merah memancar dan berganti ganti sesuai dengan sudut pandang kita. Tidak heran banyak wanita yang menggunakannya sebagai perhiasan, baik untuk dipadankan dengan emas maupun perak.

Opal atau Kalimaya yang paling umum ditemukan di pasaran Idonesia adalah Opal yang berwarna lebih muda, dengan tampilan mirip susu yang memancarkan warna warni mirip pelangi bertabur bintang emas gemerlap (Biduri Kluwung). Opal dengan warna biru yang gelap (tetap dengan pancaran cahaya warna warni), lebih jarang ditemukan dan harganya jauh lebih mahal.

Banyak cerita yang beredar tentang batu Kalimaya atau Opal ini. Namun cerita yang paling banyak  saya dengar dari mulut ke mulut adalah, konon batu itu bersifat ‘amplifier’. Memperbesar apa yang kita lakukan dan mengembalikannya kembali ke diri kita sendiri. Sehingga ada juga yang menyebutnya sebagai batu “Karma Phala”. Maksudnya adalah jika pemilik batu ini  berbuat baik, maka perbuatan baiknya itu akan semakin banyak & besar yang pada akhirnya akan kembali lagi padanya berupa kebaikan atau nasib mujur yang datangnya  berlimpah limpah ke diri si pemilik. Demikian juga jika pemiliknya berbuat yang kurang baik, maka nasib buruk akan datang lebih banyak kepada dirinya. Jadi batu ini dianggap sebagai penuntun agar pemiliknya selalu berbuat kebaikan sepanjang hidupnya. Percaya atau tidak, tentu itu kembali kepada masing masing individu.

Menurut beberapa sumber, Opal yang merupakan hydrated amorphous silica ini memiliki kekerasan batu antara 5.5 – 6.5 , sehingga bisa dikatakan lembek jiak dibandingkan dengan kekerasan batu intan (10-11). Batu permata ini memiliki kandungan air yang sangat tinggi, sehingga sangat ringkih. Terutama jika dipaparkan pada panas (misalnya panas matahari atau api) maka permata ini bisa rusak karena kehilangan kandungan airnya. Jadi, jika anda memiliki perhiasan yang bertatahkan batu kalimaya, maka hindarkanlah perhiasan anda pada kemungkinan  terpapar panas yang berlebihan. Belakangan ini saya juga banyak melihat Opal palsu yang merupakan buatan manusia digunakan pada perhiasan emas maupun perak yang beredar di pasaran.

Kamis, 31 Januari 2013

Tentang Monta

Tentang Monta,,
Sea Dragon nest guide : stage 6 golem monta

selamat datang di Sea dragon nest guide, atau yang biasa di sebut SDN. kali ini saya menulis guide bagaimana menghadapi stage 6 yaitu golem monta, di stage ini diperlukan sekali kerjasama di semua anggota party, terutama tanker & healer.
skill golem monta

sebelum menuju tips bagaimana mengalahkan golem monta terlebih dahaulu kita harus mengetahui semua skill golem monta, agar kita bisa tahu bagaimana cara menghindarinya.
1.poison Spore

golem monta mengeluarkan skill poison Spore pada saat Hp 4x~1x , jika terkena skill ini target tidak akan berkurang HP nya, tapi HP orang di sekitarnya akan berkurang 15k~30k perdetik . biasanya tanker yang terkena skill poison Spore dan anggota yang lainnya harus berada jauh dari tanker agar tidak terkena efek skill ini, orang yang terkena skill ini memiliki tanda tengkorang di atas kepalanya dan lingkaran hijau di sekitarnya, jadi kita harus menjauh dari orang yang terkena skill ini.
2.Poison Gas

setiap di akhir pergantian bar dari 4x ke 3x atau 3x ke 2x dan dst. setelah 3 detik seluruh lapangan akan dipenuhi gas beracun dan oleh karena itu sebelum/setiap pergantian bar seluruh anggota party harus menjauh dan naik ke daerah yang tinggi agar tidak terkena gas beracun. skill ini cukup mematikan karena tiap serangan akan mengurangi sekitar 10k hp, dan setelah efeknya habis mungkin salah satu anggota party akan mati.
3.Vine Grip

golem akan mengeluarkan skill ini padah saat HP bar 3x~1x. golem monta akan memasukkan tangan ke mulut saat akan mengeluarkan skill ini jadi berhati hatilah & bersiap untuk menghindar karena golem akan mengeluarkan akar lalu mengikat & meracuni salah satu anggota party. kalian harus menyerang akar ini agar teman party terbebas dari akar&racun. serangan skill ini sekitar 1500 perdetik selama 10 detik dan setelahnya akan terkena damage sekitar 50k.
4.Berserk

setelah sekitar 6 menit golem akan berada dalam berserk mode, mode ini ditandai denga simbol pedang di atas kepala. di setiap serangan golem akan mengurangi sekitar 50k HP dari targetnya.Mercenary disenchanting howl dapat menghilangkan status berserk. mode berserk ini hanya akan dikeluarkan 1x
5. Stomp

skill ini dekeluarkan saat HP 4x~1x . monta akan memukul tanah dan bebatuan akan muncul di sekitarnya dan akan mengurangi sekitar 4000~5000 hp,setelah itu akan ada serangan susulan yang lebih besar damage nya. jadi kalian harus menjauh.
6.Charged Stomp

skill ini dekeluarkan saat HP 3x~1x. monta akan mengangkat tanganya dan menginjakkan kakinya ke tanah, bebatuan akan keluar , cara menghindarinya yaitu melompat dari posisi kalian
7.gempa & mengejar

skill ini dekeluarkan saat HP 1x. monta akan melompat dan menimbulkan kerusakan di daerah sekitarnya lalu akan mengejar targetnya, biasanya yang di kejar adalah tanker. cara menghindari gempa nya yaitu melompat
8.masuk ke tanah

skill ini dekeluarkan saat HP 2x~1x, monta akan mulai bersembunyi masuk ke tanah ketika HP nya 2x. lalu dia akan memanggil zombie beracun, dan kalian harus membunuhnya semua, kadang-kadang tangan monta akan muncul untuk menyerang.
strategi mengalahkan golem monta

berikut adalah tugas tiap job agar bisa mengalahkan monta
1.main-Tanker

-provoke
2. Sub-Tanker

-menggantikan tanker apabila provoke main-tanker gagal

-melindungi main-tanker dengan avatar+smite+armor break dll jika tanker terikat.

-mengalihkan perhatian bunga agar tidak menganggu provoke main-tanker
3.Mercenary

- menggunakan skill disenchating howl di menit ke 6 untuk menghilangkan berserk monta

-Cast highland, superarmor buff saat semua berkumpul di atas/tempat tinggi dan juga pada saat setiap pergantian bar Hp monta

-menggunakan devastating howl untuk mengurangin serangan monta
4.Priest

- cast miracle hand pada saat berada di atas/tempat tinggi saat hampir pergantian HP monta, yaitu sekitar 10~15% Hp bar

- heal party jika diperlukan

-cast semua relic untuk memblok skill akar monta
5.Force User

-cast time acceleration ketika priest telah menggunakan miracle hand

-gunakan mirror block ke arah akar agar bisa melewatinya

-alihkan perhatian bungga agar tidak menganggu main-tanker
6. penghancur akar

-tugas ini diberikan kepada 1~2 orang anggota party, yang bisa berlari cepat dan memiliki superarmor skill. biasanya swordmaster/force user

-berada di belakang relic dan menyiapkan high supeararmor break skill

- harus teliti & cepat menyelamatkan anggota party yang terkena akar.


pengaturan posisi anggota party

berikut ini adalah tingkat bahaya di setiap posisi:

-tempat bahaya & beresiko tinggi (High Risk)= bisa ter ikat oleh akar kapan saja dan susah untuk menghindarinya

-tingkat bahaya sedang (Medium Risk) = akan terikat jika relic di hancurkan oleh monta

-tingkat bahaya rendah (Low Risk) = hampir mustahil terikat akar, karea ditutupi oleh relic & priest, di posisi ini biasanya adalah “penghancur akar”


posisi jika main tank terikat akar maka sub-tank harus menyelamatkanya

Sea Dragon nest guide : stage 6 golem monta
posisi jika priest terikat, maka mercenary/damager yang berada di posisi aman harus menyelamatkannya

Alur pertarungan

pada awal pertarungan tanker akan melakukan provoke dan berlari ke arah jam 2, ke daerah tinggi karena monta tidak dapat naik. semua anggota party hanya menggu dan tidak boleh menyerang selama 6 menit.

mercenary bersiap mengeluarkan disenchanting howl di menit ke 6 untuk menghilangkan berserk monta , sub-tanker berada di dekat mai tanker untuk melindungi jika provoke gagal. setelah selesai semua anggota party mulai menyerang monta.

pada saat di akhir HP 4x akan habis , tunggu dan menjauh sampai Poison Ring/poison spore di cast ke arah main-tanker. ini dilakukan agar tidak ada anggota party yang terkena efek Poison Ring/poison spore

setelah main-tank terkena Poison Ring/poison spore, priest cast miracle hand di daerah atas/tinggi, miracle hand akan mengurangi damage dari skill stomp monta sehingga dapat menyelamatkan seluruh anggota party.

setelah itu semua anggota party naik dan menyerang monta sampai monta mengeluarkan AOE Poison Gas, setelah miracle hand habis maka priest kedua harus cast miracle hand nya juga.

setelah gas beracunya menghilang, semua anggota partykecuali tanker harus turun dan berada di posisi seperti di gambar.priest cast semua relic disekitar monta, dan dengan skill force user seharusnya miracle hand sudah bisa di gunakan. mercenary/damager harus selalu wapada & siap melepaskan anggota party yang terikat oleh akar.

sampai hp 3x, pastikan semua menjauh lagi dan tanker terkena efek Poison Ring/poison spore, ulangi seperti langkah sebelumya.

setelah gas beracun/Poison Gas yang ke2 dia mulai masuk ke dalam tanah dan memanggil zombie monster.

ulangi terus sampai Hp bar yang terakhir seluruh anggota party bisa melakukan serangan penuh ke golem monta, sampai golem monta mati

Sea Dragon nest guide : stage 6 golem monta referensi video & sumber : http://dn.mmosite.com/news/03312011/sea_dragon_nest_guide_stage_1_6,6.shtml

Senin, 05 November 2012

Error 0xc000007b

Tiba-tiba muncul Error 0xc000007B. Instalasi gagal muncul Error 0xc000007B.
Apa itu Error 0xc000007B? Apa yang menyebabkan muncul Error 0xc000007B? Solusi mengatasi Error 0xc000007B bagaimana? mungkin banyak yang bertanya seperti itu. Ok langsung ja kita bahas. Error 0xc000007B adalah pesan kesalahan dari Windows yang berasal dari file atau pengaturan di sistem yang tidak bekerja dengan benar yang pada akhirnya akan mengarah ke Windows yang tidak mampu memuat file atau menjalankan aplikasi dengan baik. Error ini biasanya muncul ketika Anda mencoba untuk menggunakan program tertentu program misalnya Visual Studio.

Apa Penyebab Error 0xc000007b? Error 0xc000007B biasanya disebabkan oleh masalah di mana Windows tidak dapat memproses file atau pengaturan yang diperlukan untuk menjalankan program. Penyebab lain dari kesalahan ini adalah masalah di dalam registri. Masalah ini juga dapat disebabkan oleh program yang salah atau terinfeksi virus yang belum terdeteksi oleh program antivirus Anda.

Cara Mengatasi Error 0xc000007B adalah sebagai berikut:

- Re-Install Program Yang persangkutan: Pertama-tama Menginstal ulang program yang menyebabkan pesan Error 0xc000007b muncul pada layar Anda. Uninstall program terlebih dahulu sebelum menjalankan file instalasi ulang. Untuk menghapus program, Anda harus mengikuti langkah-langkah:

Klik [Start]-[Run] dan ketik "appwiz.cpl" dan tekan [ENTER].

Cari dan pilih aplikasi dari antara daftar dan klik "Remove" (Windows XP) atau "Uninstall" (Vista dan Win7). Ketika uninstall selesai dan Anda selesai, restart PC Anda. Me-Remove program tersebut juga akan mencegah pesan kesalahan ditampilkan. Jika Anda ingin menggunakan program lagi, masukkan CD/DVD installer ke drive optik Anda, jalankan file installer dan ikuti wizard instalasi.

- Periksa atau Scan PC Dengan Anti Virus: Masalahnya dapat disebabkan oleh perangkat lunak berbahaya (malware) menginfeksi sistem Anda. Ada virus yang sangat sulit untuk dihapus secara manual dan Anda perlu untuk menggunakan program "anti-malware" seperti XoftSpy yang dapat melakukan scan dan efektif menghapus infeksi dari sistem anda.

- Update Windows: Masalah ini juga dapat disebabkan oleh versi Windows ketinggalan jaman. Anda perlu melakukan update terbaru dari situs Microsoft dan mungkin mereka telah menyediakan untuk memperbaiki masalah, jika memang disebabkan oleh sistem operasi Windows. Untuk memperbarui Windows Anda, ikuti langkah berikut:

Klik Start - All Programs - Windows Update dan ikuti wizard update untuk memulai proses update. Restart komputer Anda bila diminta.

- Bersihkan Registry Windows: Registry adalah sumber besar dan paling sering jadi penyebab Error 0xc000007b di komputer serta berbagai kesalahan lain yang serius yang dapat membuat PC berjalan sangat lambat dan menyebabkan kerusakan serius pada komputer. Windows mengakses registri, yang memegang informasi penting mengenai pengaturan yang berbeda, untuk memuat dan menjalankan file dan program yang berbeda. Beberapa progra pernah diinstal dan dihapus kembali ternyata meninggalkan sisa-sisa sampah yang akhirnya memberatkan bahkan menyebabkan sistem gagal. Silahkan bersihkan registry dengan salah satu freeware pembersih di internet. Coba Gunakan kata kunci "free registry cleaner" dikota google untuk mendapatkan softwarenya atau anda bisa mendownload nya di blog ini, klik kategori download software utilities di bagian kanan.

Semoga Bermanfaat :D

Minggu, 25 Maret 2012

Teknik Dasar Sepak Bola Secara Umum



Pada dasarnya permainan sepakbola merupakan suatu usaha untuk menguasai bola dan untuk merebutnya kembali bila sedang dikuasai oleh lawan. Oleh karena itu, untuk dapat bermain sepakbola harus menguasai teknik-teknik dasar sepakbolayang baik.
Untuk dapat menghasilkan permainan sepakbola yang optimal, maka seorang pemain harus dapat menguasai teknik-teknik dalam permainan. Teknik dasar bermain sepakbola adalah merupakan kemampuan untuk melakukan gerakan-gerakan atau mengerjakan sesuatuyang terlepas sama sekali dari permainan sepakbola.
Adapun mengenai teknik dasar sepakbola dapat penulis jelaskan sebagai berikut :
1. Teknik tanpa bola, yaitu semua gerakan-gerakan tanpa bola terdiri dari :

a. Lari cepat dan mengubah arah.
b. Melompat dan meloncat.
c. Gerak tipu tanpa bola yaitu gerak tipu dengan badan.
d. Gerakan-gerakan khusus untuk penjaga gawang.
2. Teknik dengan bola, yaitu semua gerakan-gerakan dengan bola, terdiri dari :
a. Mengenal bola
b. Menendang bola (shooting)
c. Menerima bola : menghentikan bola dan mengontrol bola
d. Menggiring bola (dribbling)
e. Menyundul bola (heading)
f. Melempar bola (throwing)
g. Gerak tipu dengan bola
h. Merampas atau merebut bola.
i. Teknik-teknik khusus penjaga gawang.
Dalam penulisan makalah ini penulis mengambil salah satu teknik dasar sepakbola yaitu teknik menggiring bola (dribbling), karena teknik ini dapat dilakukan dengan berbagai variasi dalam melakukannya, antara lain menggiring bola menggunakan kaki bagian luar, bagian dalam, dan punggung kaki.

Ciri-Ciri Lingkungan Sehat dan Lingkungan tidak Sehat


Manusia dan makhluk hidup lainnya sangat membutuhkan udara untuk bernapas. Udara yang dihirup mengandung oksigen. Udara yang kita perlukan untuk bernapas adalah udara yang bersih. Udara yang bersih banyak mengandung oksigen. Selain udara, manusia membutuhkan air untuk mandi, minum, dan memasak. Kamu memeroleh udara dan air dari lingkungan sekitarmu. Oleh karena itu, kamu harus selalu menjaga lingkungan sekitarmu agar kamu mendapat air dan udara yang bersih dan segar.
1. Lingkungan Sehat
Pernahkah kamu berjalan-jalan bersama ayah dan ibumu ke luar kota yang jauh dari keramaian? Kamu akan merasakan udara di sekitar tempat itu sangat segar dan bersih. Udara yang bersih itu banyak mengandung oksigen yang baik bagi tubuh kita. Udara yang bersih dapat kamu peroleh di rumah. Ketika bangun pagi, hiruplah udara di halaman rumahmu, kemudian rasakan udara yang masuk ke dalam paru-parumu. Terasa nyaman dan segar, bukan?
Mungkin, di halaman rumahmu banyak tanaman. Oksigen yang dihasilkan oleh tanaman tersebut akan banyak. Udara di sekitarnya akan terasa nyaman dan segar. Adakah sungai atau parit di sekitar rumahmu? Apakah sungai dan parit tersebut penuh sampah? Air sungai yang sehat adalah air sungai yang bersih dan jernih. Tidak ada sampah yang berserakan. Biasanya, masih ada ikan yang hidup di sungai itu. Parit di rumahmu harus selalu dibersihkan. Jangan ada sampah yang menyumbat aliran airnya. Parit yang sehat harus jernih dan bersih.


2. Lingkungan Tidak Sehat
Sekarang banyak lingkungan yang tidak sehat di sekitar kita. Apakah penyebab hal tersebut? Lingkungan tidak sehat adalah lingkungan yang kotor. Lingkungan yang kotor berarti lingkungan tersebut sudah tercemar. Pencemaran lingkungan terbagi atas pencemaran air, udara, dan tanah.

a. Pencemaran Air
Ayo, perhatikanlah parit dan sungai yang ada di sekitar rumahmu, bagaimana keadaannya? Apakah bersih? Pembuangan limbah sembarangan membuat parit, sungai, dan laut tercemar. Ikan-ikan banyak yang mati dan masyarakat di sekitar pun menanggung akibatnya. Pencemaran air dapat mengakibatkan aliran air terhambat. Jika hujan tiba, akan menimbulkan banjir. Ikan dan hewan lain yang ada di laut akan mati. Masyarakat sulit mendapat air bersih, akibatnya penyakit menyerang masyarakat. Lingkungan yang tidak sehat ditandai air yang kotor. Sungai yang airnya kotor sangat berbahaya jika digunakan untuk mandi, minum mencuci pakaian, dan mencuci alat memasak. Air yang kotor, jika diminum, dapat menyebabkan penyakit, seperti diare dan muntaber. Jika air yang kotor digunakan untuk mandi, akan menyebabkan penyakit kulit, seperti kudis dan gatal-gatal. Jika air di lingkungan rumahmu sudah tidak jernih lagi, perlu penyaringan atau penjernihan. Bagaimana cara membuatnya? Ayo, lakukan kegiatan berikut.
b. Pencemaran Udara
Pernahkah kamu memerhatikan kendaraan bermotor yang mengeluarkan asap knalpot? Asap tersebut, jika kamu hirup, akan terasa menyesakkan. Udara yang kamu hirup tersebut sangat berbahaya bagi tubuhmu. Asap yang berbahaya, seperti asap kendaraan bermotor, asap pembakaran sampah, dan asap pabrik, dapat membahayakan kesehatan tubuh. Bau yang tidak sedap pun, seperti sampah, parit yang kotor, dapat menyebabkan pencemaran udara. Asap kendaraan bermotor, asap pabrik, dan asap pembakaran sampah merupakan unsur pencemar udara. Pencemaran udara membuat napas kita menjadi sesak dan paru-paru pun dipenuhi oleh zat kimia yang merusak alat pernapasan.
c. Pencemaran Tanah
Selain air dan udara, pencemaran pun dapat terjadi di tanah. Tanah yang sudah tercemar kurang baik jika digunakan untuk bercocok tanam. Pencemaran tanah dapat disebabkan oleh pembuangan sampah, pemakaian pupuk yang berlebihan, dan penggunaan pestisida yang berlebihan.

1) Pembuangan sampah
Sampah ada yang berupa sampah organik dan sampah anorganik. Sampah organik, yaitu sampah sisa-sisa makhluk hidup, seperti daun-daun yang kering. Adapun sampah nonorganik, yaitu sampah plastik, kaca, dan logam. Termasuk sampah apakah sampah di rumahmu? Sampah organik, jika diolah dengan baik, akan menghasilkan kompos. Akan tetapi, jika tidak diolah dengan baik, sampah-sampah itu akan membusuk dan menghasilkan gas yang disebut metana. Sampah anorganik adalah sampah yang tidak cepat membusuk. Jika dibiarkan, sampah-sampah itu mencemari tanah. Untuk menguranginya, sampah-sampah ini harus didaur ulang menjadi barang baru. Kertas dapat didaur ulang dengan mudah. Adapun plastik, kaca, dan logam didaur ulang melalui proses yang panjang dan biaya yang mahal. Menurutmu, apa akibatnya jika sampah dibiarkan terus-menerus. Diskusikan bersama guru dan temanmu.

2) Pemakaian pupuk yang berlebihan
Pemberian pupuk tanah, jika tidak sesuai dengan ukuran yang tepat, akan mencemari tanah. Tanah menjadi asam dan mematikan tumbuhan dan hewan yang ada di sekitarnya.

3) Penggunaan pestisida yang berlebihan
Pestisida juga akan mencemari tanah jika digunakan secara berlebihan. Pemberian pestisida yang berlebihan akan membuat hewan yang menguntungkan ikut mati. Jika terbawa aliran air sampai ke sungai, akan mencemari air sungai.